PERAN KOPERASI PONDOK PESANTREN AL FALAH DALAM PEMBANGUNAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DESA CIKONENG (Penelitian di kopontren al falah desa cikoneng kecamatan gancas kabupaten sumedang)

Brianto, Nugraha Asep (2006) PERAN KOPERASI PONDOK PESANTREN AL FALAH DALAM PEMBANGUNAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DESA CIKONENG (Penelitian di kopontren al falah desa cikoneng kecamatan gancas kabupaten sumedang). Diploma thesis, institut agama islam latifah mubarokiyah.

[thumbnail of cover.pdf] Text
cover.pdf

Download (54kB)
[thumbnail of abtrak.pdf] Text
abtrak.pdf

Download (75kB)
[thumbnail of bab 1.pdf] Text
bab 1.pdf

Download (590kB)
[thumbnail of daftar pustaka.pdf] Text
daftar pustaka.pdf

Download (119kB)

Abstract

Seiring dengan maraknya upaya penerapan syariat islam di indonesia yang merupakan cita-cita bersama kaum muslimin dimana pun, kini mulai bermunculan lembaga-lembaga perekonomian yang dalam mekanisme operasionalnya berdasarkan prinsip syariah. Diantara lembaga itu salah satunya adalah koperasi pondok pesantren.

Eksistensi koperasi terutama koperasi pondok pesantren kini sangat dibutuhkan oleh masyarakat, terutama merka para pengusaha kalangan kecil menengah. Apalagi dengan adanya UU Koperasi Tahun 1992 BAB III Pasal 4 tentang peran koperasi bagi kehidupan ekonomi kemasyarakatan. Atas dasar inilah koperasi sebagai wadah ekonomi berlandasankan kerakyatan sangat sesuai dengan kultur yang diperlukan masyarakat luas. Sehingga nantinya eksistensi koperasi yang memiliki visi dan misi memberdayakan perekonomian masyarakat/ummat bisa tercapai.

Persoalan lainnya bahwa koperasi merupakan wadah yang sangat tepat bagi pelaksanaan tujuan tersebut, karena wadah koperasi didirikan atas dasar kepentingan masyarakat banyak, terutama meraka yang dari segi ekonominya ditingkat kecil menengah.

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran yang jelas tentang peran koperasi pondok pesantren dalam upaya pemberdayaan ekonomi kemasyarakatan di Desa Cikoneng Kecematan Ganeas Kabupaten Sumedang. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif. Adapun tenik yang digunakan dalam pengambilan data adalah dengan observasi, interview, kepustakaan dan pengamatan di lapangan.

Setelah data-data yang diperoleh terkumpul, kemudian data itu diolah dan dianalisis sehingga diperoleh suatu kesimpulan bahwa koperasi pondok pesantren Al Falah perlu lebih meningkatkan lagi peran dan kinerjanya bagi masyarakat, agar pelayanan terhadap mereka dapat berjalan secara maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Ekonomi Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Unnamed user with email acengwahyudin165@gmail.com
Date Deposited: 29 Mar 2023 04:15
Last Modified: 29 Mar 2023 04:15
URI: http://repository.iailm.ac.id/id/eprint/165

Actions (login required)

View Item
View Item