“Pengaruh Penerapan Metode Inquiry Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran IPA” (Penelitian di SDN 1 Lumbungsari Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis).

Dewi, Yani Amalia (2013) “Pengaruh Penerapan Metode Inquiry Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran IPA” (Penelitian di SDN 1 Lumbungsari Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis). Diploma thesis, Institut Agama Islam Latifah Mubarokiyah.

[thumbnail of ABSTRAK.docx] Text
ABSTRAK.docx - Other

Download (29kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf - Other

Download (143kB)
[thumbnail of SKRIPSI YANI AMALIA DEWI.pdf] Text
SKRIPSI YANI AMALIA DEWI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (323kB)

Abstract

Metode sangat berperan penting dalam pendidikan, karena metode merupakan pondasi awal untuk mencapai suatu tujuan pendidikan dan asas keberhasilan sebuah pembelajaran. Rendahnya motivasi belajar peserta didik salah satunya dikarenakan guru kurang kreatif dalam menggunakan metode belajar. Sehingga peserta didik dalam memahami dan menguasai materi masih kurang dan nilai yang diperoleh peserta didik cenderung rendah. Diharapkan dengan penerapan metode pembelajaran inquiry, akan membawa suatu kondisi pembelajaran yang kondusif secara keseluruhan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode inquiry, motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA, dan pengaruh penerapan metode inquiry terhadap motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA di SDN 1 Lumbungsari Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah ”Semakin sering menggunakan metode pembelajaran inquiry pada mata pelajaran IPA, maka semakin tinggi motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA”.
Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah metode penelitian deskriptif korelasional yang merupakan metode penelitian yang bertujuan menemukan dan menafsirkan fakta kedudukan antara variabel X dan Y yang memiliki hubungan timbal balik dimana suatu variabel dapat menjadi sebab dan akibat dari variabel yang lain. Data-data diambil dengan menggunakan metode observasi, wawancara, angket terhadap 24 responden, dan studi kepustakaan. Setelah data terkumpul seluruhnya, kemudian diolah dengan perhitungan statistika, yaitu dengan analisis variabel dan analisis korelasi.
Variabel X (Metode Inquiry) tergolong cukup. Hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan dengan nilai rata-rata hitung adalah adalah 51 berada pada klasifikasi diatas 48 dan dibawah 52 dengan kategori cukup. Variabel Y (Motivasi Belajar Peserta Didik) di SD Negeri 1 Lumbungsari tergolong cukup. Hal ini dapat dilihat setelah dilaksanakan perhitungan bahwa nilai rata-rata hitung adalah 70 berada diatas 66 dan dibawah 71dengan kategori cukup.
Berdasarkan perhitungan, diketahui bahwa pengaruh variabel X (Metode Inquiry) terhadap variable Y (Motivasi Belajar Peserta Didik) adalah sebesar 98,01%. Didapat thitung = 32,82 dan ttabel = 1,717, maka dengan demikian ternyata thitung lebih besar daripada ttabel. Oleh karena itu dapat ditarik kesimpulan bahwa Hipotesis alternatif (Ha) yang berbunyi “terdapat pengaruh positif dan signifikan dari penerapan metode inquiry terhadap motivasi belajar peserta didik” diterima. Dengan demikian, “Semakin sering menggunakan metode pembelajaran inquiry pada mata pelajaran IPA, maka semakin tinggi motivasi belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA di SDN 1 Lumbungsari Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pendidikan Islam Anak Usia Dini > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 23 May 2022 03:57
Last Modified: 23 May 2022 03:58
URI: http://repository.iailm.ac.id/id/eprint/99

Actions (login required)

View Item
View Item